Buku "Sugar Glider si Hewan Saku Yang Unik
Telah terbit buku : "SUGAR GLIDER. SI HEWAN SAKU YANG UNIK.
DAPATKAN DI TOKO BUKU GRAMEDIA TERDEKAT DI KOTA ANDA ...
Sugar glider (SG) tengah menjadi salah
satu hewan favorit untuk dipelihara. Mamalia berbulu ini memiliki
berbagai keunikan, di antaranya mempunyai kantong (marsupial) untuk
`menyimpan' anaknya, menyukai serangga dan makanan manis, serta bisa
terbang rendah layaknya tupai bersayap. Badannya yang mungil -ukurannya
hanya sekepalan tangan orang dewasa- menjadikan hewan ini bisa
dimasukkan ke dalam saku dan dibawa ke mana pun. Di kalangan pecinta
hewan, dikenal dua jenis SG, yakni wild caught (liar) dan captive breed
(jinak). Keduanya memiliki keunggulan tersendiri.
Dari semua
keunikan tersebut, sayangnya belum banyak orang yang paham betul cara
memelihara hewan ini. Hadirnya buku ini diharapkan mampu menjawab
berbagai keingintahuan hobiis, dari mengenal ciri fisik dan jenis-jenis
sugar glider, memilih dan mengadopsi SG, memberi makan SG, membentuk
ikatan (bonding) dengan SG, hingga mengobati SG yang sakit.
Jagat hewan peliharaan sedang diramaikan oleh kegandrungan hobiis
memelihara sugar glider. Si hewan mungil ini memiliki keunikan
tersendiri sehingga menyedot para hobiis untuk mengadopsi si “hewan
dalam saku” (pocket pet) ini. Hewan berkantong ini memang unik,
lucu, eksotis, dan menggemaskan. Tidak heran, sugar glider banyak
mengundang ketertarikan pecinta atau hobiis hewan peliharaan. Tubuhnya
hanya berkisar antara 12 hingga 16 cm sehingga dapat tinggal nyaman di
kantong atau tas Anda.
Namun, sayangnya masih banyak hobiis yang mengalami kekecewaan
setelah memelihara sugar glider. Pasalnya, mereka mendapati si hewan
mungil yang diharapkan mampu menghadirkan kelucuan dan hiburan bagi
adopternya, ternyata masih galak, liar, bahkan ada yang tidak sehat
ketika baru saja dibelinya. Berbeda jauh dengan sugar glider yang telah
mereka lihat. Karenanya, setiap calon adopter harus mengerti
sebaik-baiknya tentang sugar glider ini agar mendapatkan kepuasan sesuai
harapan dalam memelihara sugar glider.
Perlu Anda ketahui, sebenarnya sugar glider yang banyak dipublikasikan di media atau internet merupakan sugar glider yang sudah bonding
(jinak), telah lama dipelihara, dan biasanya merupakan hasil ternakan.
Sugar glider hasil ternakan biasanya dipelihara sejak kecil (joey), karena saat masih joey proses bonding-nya akan lebih mudah daripada ketika mengadopsi saat dewasa. Meskipun sedikit galak, crabbing, dan sedikit menggigit. Perilaku joey masih sebatas kewajaran.
Sebelum Anda membeli sugar glider, Anda harus mengenal betul
penjualnya bahwa ia dapat dipercaya memiliki pengetahuan dan tanggung
jawab terhadap sugar glider. Pasalnya, penjual yang asal-asalan,
kemungkinan besarnya Anda bisa memperoleh sugar glider yang kurang baik
sehingga mengundang kekecewaan. Karena keeksotisan dan keunikannya,
sugar glider membutuhkan perawatan dan pemeliharaan yang berbeda dengan
hewan lainnya, baik oleh si penjual maupun si adopter.
Memelihara sugar glider bukan hanya memberi makan, lantas bisa kita
tinggalkan begitu saja. Lakukan riset terlebih dahulu sebelum Anda
memutuskan untuk memelihara sugar glider. Salahnya penanganan dan
perawatan menyebabkan sugar glider tetap liar dan selalu menggigit.
Bahkan, tidak jarang sugar glider sakit, lalu mengalami kematian.
Alih-alih memperoleh hiburan dari keunikan sugar glider, bisa-bisa malah
Anda berbalik arah tidak menyukai si hewan mungil dan lucu ini.
Nah, agar Anda tidak menyesal di kemudian hari, segera lengkapi pengetahuan Anda mengenai sugar glider ini dengan membaca buku “Sugar Glider: Si Hewan Saku yang Unik”
terbitan AgroMedia Pustaka.
Buku ini akan memberikan panduan lengkap
dalam membeli, memelihara, dan merawat sugar glider secara baik dan
benar untuk memperoleh hewan kesayangan Anda menjadi menyenangkan dan
sehat. Buku ini ditulis oleh Sony “Sonntro” Catro, seorang hobiis yang
telah berpengalaman memelihara sugar glider.
Di dalam buku ini, dibahas secara lengkap, mulai dari fenomena sugar
glider, mengenali suara-suara sugar glider, gigitan sugar glider,
pertimbangan sebelum mengadopsi sugar glider, mengenal penjual sugar
glider yang baik, hal-hal yang perlu diperhatikan sebelum mengadopsi
sugar glider, perkandangan, proses adaptasi, pakan yang baik dan sehat,
perawatan, hingga penanganan sugar glider yang sakit sesuai penyakitnya.
Selamat bersenang-senang dengan sugar glider Anda…!
Karena pertimbangan jumlah halaman dan juga pertimbangan harga, maka hanya tentang pengetahuan dasar tentang Sugar Glider lah yang di bahas di buku tersebut.
Apabila respon masyarakat cukup besar, kemungkinan penerbit akan menerbitkan buku edisi lanjutan yang akan di bahas tentang breed atau cara beternak Sugar Glider.
Dapatkan di toko buku GRAMEDIA terdekat di kota anda
Atau bisa anda dapatkan secara online di penerbit AGROMEDIA
http://agromedia.net/Hobi-Binatang/Sugar-Glider-Si-Hewan-Saku-yang-Unik/Detailed-product-flyer.html
saya sangat menghargai sekali apabila jika ingin menshare tulisan saya
menyertakan sumber dari tulisan ini
Saya kemungkinan akan sangat jarang sekali membalas pertanyaan" teman" di blog ini.
Jika ada pertanyaan" mohon kiranya bertanya di grup facebook kami di ( klik saja ) SGFC
di grup ini kita saling berbagi pengalaman bersama dan tentunya menambah teman.
atau datang ke acara gath rutin kami di halte dukuh atas samping patung sudirman setiap hari minggu pagi dari jam 06.00 pagi sampai dengan jam 10.30 pagi di acara car free day
yang ingin mencari teman sesama pencinta sugar glider
meminta tolong di ajari cara potong kuku gratis dll
gabung yukkkk
3 komentar:
Mantap gan bukunya (y), kemarin udah saya beli and udah dilalap abis oleh saya gan :D, sangat membantu untuk newbie seperti saya gan, thanks atas bukunya :)
makasih bang catro udah nulis bukunya, sangat membantu sebagai acuan adopter pemula seperti saya juga, kapan2 terbitin lagi bang buku tentang pet eksotis lainnya (request sih pengen tau tentang luwak :D), sapa tau gara2 buku ente rumah ane jadi kebun binatang :D, sukes terus deh melestarikan SG dan nge-blog nya!
Bukunya ok buat yg mau kenal SG, sangat membantu saya.
Terimakasih.
Marsha
Post a Comment